Terletak di provinsi Banten, Serang berada tepat di sebelah barat kabupaten Tangerang. Sejak pertengahan tahun 2007 wilayah Serang telah menjadi dua daerah administratif yaitu kabupaten Serang dan kota Serang. Siapa sangka serang memiliki potensi wisata yang menarik dan bersejarah.
Jika Anda sedang berlibur dan menikmati kota serang, tidak ada salahnya Anda menyimak ulasan yang satu ini. Mulai dari wisata alam hingga wisata bersejarah dapat Anda temui di sini. Penasaran apa saja tempat wisata di Serang Banten dan sekitarnya ini?
Inilah 3 Tempat Wisata di Serang Banten dan Sekitarnya
Berikut ini 3 tempat wisata di Serang Banten dan sekitarnya yang bisa Anda kunjungi selama berlibur. Simak yuk!
-
Kawasan Wisata Banten Lama
Banten Lama adalah kompleks situs peninggalan sejarah sisa-sisa kejayaan kesultanan Banten di masa lampau. Kompleks ini terletak di kecamatan Kasemen, kota Serang. Di sana traveler akan menjumpai Keraton Kaibon, Keraton Surosowan, Masjid Agung Banten, Benteng Spellwijk, Museum Kepurbakalaan Banten, Vihara Avalokitesvara dan Danau Tasikardi. Tempat wisata di Serang yang satu ini layak dikunjungi untuk mempelajari sejarah kerajaan Islam sekaligus berburu foto heritage.
-
Rumah Hutan
Selain sejarah, Serang juga memiliki wisata alam yang anti mainstream seperti Rumah Hutan. Rumah Hutan terletak di kampung Bojong, desa Cidampit, kecamatan Taktakan, kota Serang. Sebetulnya Rumah Pohon ini adalah properti pribadi namun pada akhir pekan dan libur nasional tempat ini ramai dikunjungi wisatawan yang datang untuk rekreasi. Di tempat ini terdapat rumah-rumah panggung dan juga gardu pandang yang bisa digunakan untuk beristirahat.
-
Masjid Agung Banten
Masjid Agung Banten merupakan salah satu masjid tertua di Indonesia. Masjid ini dibangun oleh Sultan Maulana Hasanuddin (1552-1570), sultan pertama dari Kesultanan Banten yang merupakan putra pertama dari Sunan Gunung Jati. Masjid ini memiliki arsitektur yang khas dengan menara yang menyerupai mercusuar. Atap bangunan masjid ini pun tidak kalah unik karena mengadopsi bentuk pagoda. Anda dapat berziarah sekaligus menikmati sejarah melalui masjid ini.
Nah itulah dia 3 tempat wisata di Serang Banten dan sekitarnya yang bisa Anda kunjungi selama liburan. Simak juga 3 Banten yang Unik dan Cocok Dibawa Pulang.