Naik gunung atau hiking merupakan salah satu hobi yang sekaligus memiliki unsur olahraga. Kegiatan naik gunung umumnya bisa dilakukan semua orang dengan kondisi fisik yang sehat. Meski begitu kegiatan ini tidak boleh disepelekan dan asal-asalan terutama pada jalur pendakian yang berat.
Jika ingin naik gunung setidaknya Anda membutuhkan sandal atau sepatu gunung, tas gunung, jaket, dan kantung tidur. Selain beberapa perlengkapan tersebut Anda juga memerlukan beberapa perlengkapan lain. Berikut ini daftar perlengkapan naik gunung yang sangat wajib dibawa dan tidak boleh sampai ketinggalan.
Daftar Wajib Perlengkapan Naik Gunung
Obat Pribadi
Sangat penting membawa obat-obatan pribadi ketika naik gunung. Pasalnya kesehatan saat mendaki sangat penting. Anda harus mengetahui penyakit yang Anda derita dan kemungkinan kambuh ketika berada di kondisi ekstrim.
Peralatan Makan dan Korek
Saat melakukan pendakian tenaga Anda akan terkuras. Anda perlu membawa peralatan memasak dan makan seperti piring, gelas, sendok, pisau kecil, kompor gas kecil, nesting, dan korek api untuk mengolah makanan. Anda juga harus membawa bekal makanan yang mudah diolah namun bisa tetap bisa mengganjal perut.
Jas Hujan
Meskipun cuaca cerah jas hujan merupakan benda yang wajib Anda bawa. Sebab cuaca di gunung tidak menentu dan sering kali berubah dengan cepat. Bawalah jas hujan yang ringan namun bisa melindungi diri Anda agar pakaian dan bawang bawaan lain tidak kebasahan.
Baju Ganti
Perlengkapan naik gunung yang wajib Anda bawa selanjutnya adalah pakaian ganti. Cuaca yang tidak menentu di gunung bisa membuat pakaian yang Anda kenakan basah atau kotor. Pakaian yang basah dan kotor dapat membuat Anda tidak nyaman selama pendakian. Bawalah pakaian ganti yang mudah kering namun tetap nyaman digunakan.
Tisu dan Kantong Plastik
Anda akan memerlukan tisu kering dan basah untuk banyak keperluan seperti membersihkan peralatan memasak dan makan. Anda juga memerlukan kantong plastik untuk menyimpan pakaian basah dan sampah. Jangan sampai Anda meninggalkan sampah di gunung.
Itulah beberapa perlengkapan naik gunung yang sangat wajib dibawa dan tidak boleh sampai ketinggalan. Simak juga tips mendaki Gunung Merbabu di musim hujan.