Djawanews.com – Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta memiliki destinasi wisat yang sangat unik karena memiliki kemiripan dengan Hawaii. Nama tempat wisata tersebut adalah Pondok Bambu Rangdo.
Tempat wisata tersebut lokasinya tidak jauh dari Pantai Parangtritis, tepatnya di Jalan Pantai Parangtritis, Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Di Pondok Bambu Rangdo terdapat banyak rumah-rumah yang merupakan penginapan dengan tema alam karena rumah-rumah tersebut berbahan bambu dan jerami. Terdapat pula berbagai spot berfoto yang instagramable. Di sekitar rumah-rumah bambu tersebar pohon kelapa yang tinggi menjulang.
Pohon-pohon tersebut membuat Pondok Bambu Rangdo menjadi semakin teduh, tenang, dan asyik untuk bersantai. Apalagi, tempat tersebut juga ditumbuhi rerumputan hijau yang segar. Terdapat pula bebatuan yang ditata menarik untuk dijadikan spot berfoto. Sembari bersantai, pengunjung akan mendengarkan deburan ombak di Pantai Parangtritis yang, lagi-lagi, menenangkan.
Anda bisa memasuki tempat wisata ini dengan tiket seharga Rp10.000, sedangkan biaya untuk foto adalah Rp5.000/orang. Untuk menuju Pondok Bambu Rangdo, pengunjung cukup berangkat dari Kota Yogyakarta menuju Pantai Parangtritis. Setelah melewati tempat pemungutan restribusi (TPR), lurus saja ikuti penunjuk jalan.
Jika Anda ingin mendapatkan info wisata dan rekomendasi tempat wisata, baik lokal, nasional, maupun internasinal, klik di sini.