Djawanews.com – Bandung selalu memiliki tempat wisata yang menarik perhatian. Salah satu yang sedang hit dan asyik untuk berlibur adalah Dago Dream Park. Lokasi wisata ini ada di Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Dago Dream Park dibangun dengan mengusung konsep perpaduan antara Jawa, Sunda, dan Bali. Hal ini membuat Dago Dream Park memiliki suasana yang unik. Selain itu, hawa sejuk juga sangat terasa di sini karena dikelilingi oleh banyak pohon rindang.
Wahana, Tiket, dan Jam Buka Dago Dream Park
Puluhan wahana telah disiapkan di atas area seluas 11,6 hektare untuk menghibur para traveler. Tidak hanya ada wahana orang dewasa, wahana untuk anak-anak pun tersedia di sini.
Berbagai kegiatan dan keseuan bisa didapatkan di Dago Dream Park, baik dengan pasangan maupun keluarga. Traveler bisa melakukan outbound, pine forest trekking, family gathering, ride adventure, menikmati keseruan wahana Pirates Ship, wahana Hot Riders, berswafoto, dan masih banyak lagi. Fasilitas penunjang di Dago Dream Park juga terbilang lengkap. Jadi, traveler tidak perlu khawatir soal kenyamanan.
Untuk masuk, traveler hanya butuh Rp25.000-an. Jika mau menikmati wahana yang ditawarkan, traveler perlu mengeluarkan biaya tambahan per masing-masing wahana, kisaran Rp20.000–Rp35.000. Tiket diberlakukan pada semua tingkatan umur. Anak berumur di atas 2 tahun sudah harus memiliki tiket sendiri.
Dago Dream Park buka sejak pukul 09.00 WIB (hari biasa) dan 07.00 WIB (akhir pekan). Namun, untuk mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19), Dago Dream Park tutup dari 20 Maret hingga 2 April 2020.