Moment berkunjung ke pantai tentu tidak bisa dilewatkan begitu saja. Mengingat view yang ditawarkan sangat menarik baik saat sunrise maupun sunset. Memotret di pantai itu gampang-gampang susah. Gampang karena pada dasarnya view yang tersaji sudah bagus, jadi tak perlu susah-susah mencari angle supaya foto terlihat indah. Namun, terkadang sulit karena warna langit sangat mempengaruhi hasil foto, sehingga perlu penyelarasan atau editing dengan usaha yang cukup keras. Nah, berikut ini ada beberapa trik jitu mendapat foto-foto keren di pantai tanpa perlu diedit.
Trik dan Tips Mendapat Foto-foto Keren di Pantai
Hindari Mengambil Foto Saat Top Light Atau Cahaya Berlebih
Cahaya berlebih akan membuat langit terlihat putih dan laut tampak pucat. Hasil foto yang dihasilkan pun akan tampak kurang menarik. Waktu paling bagus untuk memotret pantai adalah sebelum jam 9 pagi, saat langit masih biru. Bisa juga setelah jam 4 sore ketika matahari mulai tenggelam.
Pilih Warna Baju yang Tepat
Saat sunrise atau sunset, kita pasti kepengin ambil foto siluet. Maka dari itu, usahakan jangan memakai baju berwarna putih atau warna cerah untuk hasil yang optimal. Warna putih membuat siluet kurang sempurna. Warna yang direkomendasikan adalah warna merah dan kuning. Sebab, dua warna tersebut kontras dengan warna laut yang biru. Warna itu akan tampak sangat menyala di kamera dan bakal menghasilkan potret yang menarik.
Gunakan Teknik Low Speed Dengan Mengotak-Atik Pengaturan Shutter Speed
Pernah melihat air terlihat seperti embun dan tampak sangat lembut? Nah, untuk mendapatkan potret semacam itu, biasanya fotografer memakai teknik low speed. Hasil yang didapat akan lebih maksimal dan tak biasa. Pantai pun akan terlihat lebih dramatis. Apalagi ketika langitnya sedang merah atau kekuningan menuju senja.
Ambil Angle Kosong Dengan Pemandangan Laut Luas
Angle kosong berarti mengambil lanskap secara luas. Biarkan laut menjadi frame yang menarik. Jangan mengambil objek diri terlalu dekat karena membuat laut tak terlihat. Sebab, yang lebih penting dari foto perjalanan adalah lanskapnya.
Pekalah Mengambil Potret Kehidupan Sekitar Pantai
Jangan selalu ingin mengambil potret diri. Cobalah membidik objek kehidupan di sekitar pantai. Bisa juga mendatangi perkampungan nelayan. Potretlah keseharian para nelayan yang tampak sangat hidup. Selain memotret, kamu juga bisa belajar dari mereka tentang banyak hal.
Demikian tadi tips dan trik mendapat foto-foto keren di pantai yang perlu Anda coba.