Kota Yogyakarta menjadi salah satu destinasi wisata favorit bagi para wisatawan. Selain terkenal dengan keindahan alam seperti pantai, di Jogja juga terdapat beberapa tempat wisata untuk edukasi. Sebagai referensi apa saja wisata edukasi di Jogja, simak ulasannya di bawah ini.
Berikut 5 Wisata Edukasi di Jogja Wajib Dikunjungi
Taman Pintar
Taman Pintar merupakan salah satu tempat wisata untuk edukasi anak yang terletak di Jl. Panembahan Senopati No. 1-13, Kota Yogyakarta. Taman Pintar terletak tidak jauh dari Malioboro. Tempat wisata ini sangat cocok untuk keluarga dan anak untuk belajar melalui fasilitas yang disediakan.
Terdapat fasilitas edukasi untuk anak seperti dinding berdendang, parabola berbisik, cakram spektrum warna, tapak pintar, dan banyak lagi. Selain itu juga terdapat rumah pohon, istana pasir, sistem katrol, rambatan gelombang, ruang budaya, perpustakaan, ruang sains dan teknologi, dan banyak lagi.
Keraton Yogyakarta
Berikutnya ada Keraton Yogyakarta yang bisa dijadikan sebagai wisata edukasi untuk anak. Di tempat ini para wisatawan dapat mengenal dan belajar langsung mengenai budaya Jawa. Dengan belajar budaya, anak-anak dapat mengetahui kisah sejarah di masa lalu. Terdapat dua loket masuk dalam objek wisata ini yakni Tepas Keprajuritan dan Tepas Pariwisata.
Museum Anak Kolong Tangga
Wisata edukasi di Jogja berikutnya adalah Museum Anak Kolong Tangga yang berlokasi di gedung Taman Budaya Yogyakarta. Di museum ini terdapat berbagai macam jenis permainan tradisional yang berasal dari penjuru nusantara maupun mancanegara. Dengan permainan tradisonal tersebut, sang anak dapat belajar dan mengenal permainan jaman dahulu.
Museum Dirgantara
Berikutnya ada Museum Dirgantara yang terletak di Kompleks Landasan Udara Adisucipto, Yogyakarta. Di Museum ini anak dapat belajar dan melihat berbagai benda sejarah milik TNI AU diantaranya tokoh-tokoh TNI AU, pakaian dinas TNI AU, dan banyak lagi. Selain itu di Museum Dirgantara juga terdapat berbagai macam koleksi persenjataan, radio pemancar, radar, dan sebagainya.
Museum Merapi
Lalu berikutnya ada Museum Merapi yang terletak di Jl Boyong Harjobinangun Kecamatan Pakem, Sleman, Yogyakarta. Di tempat ini anak dapat belajar dan mengetahui berbagai macam informasi yang berkaitan mengenai letusan Gunung merapi.
Di Museum ini juga memberikan edukasi mengenai awal mula proses sampai terjadinya letusan. Selain itu terdapat Gedung untuk pemutaran film mengenai Gunung Merapi yang terletak di lantai dua.
Itulah tadi pembahasan mengenai 5 wisata edukasi di Jogja yang wajib untuk dikunjungi. Wisata edukasi lain yang tak kalah menarik seperti Taman Pelangi, Monumen Jogja Kembali, Kebun Binatang Gembira Loka, dan Merapi Park Yogyakarta.