Sragen merupakan sebuah kabupaten di Provinsi Jawa Tengah. Kabupaten ini juga dikenal dengan sebutan “Bumi Sukowati”. Secara geografis kabupaten ini terletak di kawasan lembah daerah aliran Sungai Bengawan Solo dan sebagian juga merupakan dataran rendah dan perbukitan.
Sragen dapat Anda akses dengan mudah melalui jalur darat dengan menggunakan kendaraan umum berupa bus dan kereta atau bisa juga dengan kendaraan pribadi. Jika Anda suka menjelajah tempat-tempat baru maka Sragen adalah tempat yang tepat. Berikut ini daftar tempat wisata di Sragen yang bisa Anda jelajahi.
Daftar Tempat Wisata di Sragen
-
Museum Fosil Sangiran
Pertama ada Museum Fosil Sangiran yang berlokasi di Kebayanan II, Krikilan, Kecamatan Kalijambe, Kabupaten Sragen. Selain bisa belajar seputar fosil, museum ini juga berdekatan dengan area situs fosil purbakala Sangiran yang merupakan salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO. Anda bisa melihat berbagai penemuan zaman prasejarah di museum ini.
-
Waduk Kedung Ombo
Waduk Kedung Ombo berlokasi di perbatasan tiga kabupaten di Provinsi Jawa Tengah yaitu Kabupaten Grobogan, Kabupaten Sragen dan Kabupaten Boyolali. Waduk raksasa ini bahkan memiliki pembangkit listrik. Selain dapat menikmati pemandangan waduk yang sangat luas Anda juga bisa memancing atau mengelilingi waduk dengan menyewa perahu milik warga.
-
Gunung Kemukus
Tempat wisata di Sragen yang bisa Anda jelajahi selanjutnya adalah Gunung Kemukus. Selain pemandangan gunung yang asri Anda juga bisa menemukan makam Pangeran Samudro dan para pengawalnya. Selain berziaran Anda juga bisa menemukan sebuah bangunan kuil/wihara tua di puncak gunung ini. Sangat menarik untuk dijelajahi bukan?
-
Desa Wisata Betisrejo
Desa Wisata Betisrejo berlokasi di Kecamatan Sambirejo, Kabupaten Sragen. Desa wisata ini meliputi tiga desa sekaligus yaitu, Desa Jambeyan, Jetis dan Sukorejo. Di sini Anda bisa menikmati fasilitas pemandian air panas, pijit tradisional, tempe tradisional, dan suaka margasatwa. Anda juga bisa menginap di homestay yang telah disediakan.
-
Gemolong Edupark
Gemolong Edupark berlokasi di Jalan Candi-Gemolong, Dusun 2, Gemolong, Kecamatan Gemolong, Kabupaten Sragen. Tempat ini dibuat dengan tujuan sebagai sarana wisata semua kalangan. Anda bisa menikmati berbagai fasilitas seperti area bermain anak, jogging track, lapangan voli, arena skate board, terapi batu, aneka tanaman langka, dan panggung terbuka. Tidak ada tiket masuk untuk bisa menikmati semua fasilitas tersebut.
Itulah beberapa pilihan wisata di Sragen yang bisa Anda jelajahi dengan sepuas hati. Jangan lupa coba makanan khas Sragen yaitu Soto Kwali dan Pecel Tumpang. Simak juga kesejukan di sederet tempat wisata Karanganyar Solo yang bikin males pulang.