Medan adalah kota multietnis yang mana penduduknya terdiri dari orang-orang dengan latar belakang budaya dan agama yang berbeda-beda. Mayoritas penduduk Medan bekerja di sektor perdagangan, sehingga banyak ditemukan ruko di berbagai sudut kota.
Medan juga menjadi salah satu dari empat pusat pertumbuhan utama di Indonesia, bersama dengan Jakarta, Surabaya, dan Makassar. Maka tak sulit jika Anda ingin mencari tempat nongkrong yang cozy di Medan. Berikut ini berbagai pilihan tempat nongkrong di Medan yang cozy.
Pilihan tempat nongkrong di Medan yang cozy bikin tak mau pulang
-
The Garden Café
Sesuai dengan namanya The Garden Café memiliki konsep taman yang sejuk dengan berbagai macam tumbuhan hijaunya, selain itu café ini juga memiliki interior yang cantik dan menarik. Café ini terletak di Jalan Teuku Umar Nomor 7, kawasan Madras Hulu, daerah Polonia, tempat ini menyediakan dua pilihan lokasi nongkrong outdoor maupun indoor.
-
Ismud Park
Ismud Park adalah salah satu tempat nongkrong Medan yang memiliki keunikan dalam dekorasinya. Mengusung konsep industrial bergaya open air, interior kafe ini terbuat dari beberapa peti kemas atau box kontainer yang disusun secara rapi dengan dominasi warna merah dan putih.
-
Havana Café
Havana café mengusung tema America Latin. Kental dengan musik-musik dari negara tersebut dan menu yang disajikan pun khas dari negara bagian benua Amerika ini. Nongkrong di Havana Café, Anda seolah diajak jalan-jalan ke Amerika latin dengan musiknya yang khas, dekorasinya yang unik, dan menunya yang spesial.
-
Sosmed Café
Dengan Interior yang modern dan unik menjadikan tempat ini selalu ramai dengan anak muda dan menjadi salah satu tempat nongkrong hits di Medan saat ini. Berbagai menu hidangan yang lezat, enak di tambah dengan penamaan nama menu yang unik seperti Nasi Lemak Facebook, Nasi Tim Instagram, Nasi Twitter menjadikan tempat ini cocok banget untuk di jadikan sebuah tempat nongkrong seru yang wajib Anda kunjungi.
-
Ichi Dough
Ichi Dough sendiri terdiri dari dua lantai. Di lantai satu, Anda akan menemukan bakery dengan beragam jenis pastry yang menggugah selera. Di tengah perjalanan menuju lantai 2, Anda akan menemukan brewery kitchen yang siap menyajikan beragam olahan kopi yang nikmat.
Itulahh 5 tempat nongkrong di Medan yang cozy bikin tak mau pulang. Simak juga pilihan café romantis di Medan untuk pasangan kekasih.