Oleh-oleh khas jogja dan harganya yang murah menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Menjadi salah satu kota yang terkenal dengan budayanya dan Yogyakarta juga dijuluki sebagai kota pelajar dimana memiliki banyak kampus yang ternama di Indonesia. Selain itu, Jogja juga menawarkan beragam objek wisata yang tak kalah menariknya.
Mulai dari wisata alam, wisata budaya, maupun wisata kulinernya. Jika Anda menghabiskan waktu liburan Anda di Jogja, jangan lupa untuk memilih oleh-oleh berikut ini.
3 Oleh-Oleh Khas Jogja dan Harganya yang Murah, Cocok Untuk Dibawa Pulang!
-
Bakpia
Harga : Rp 35.000,-an
Salah satu oleh-oleh khas Jogja dan harganya yang murah adalah Bakpia. Bakpia memiliki rasa yang enak dan khas, selain itu makanan ini tidak mudah basi sehingga sehingga sangat cocok untuk dijadikan oleh-oleh.
Saat ini bakpia hadir juga dengan berbagai varian rasa selain kacang hijau, seperti keju, coklat, durian, dan juga rasa nanas. Selain dapat bertahan hingga 6-10 hari, makanan ini juga tergolong makanan sehat karena tidak mengandung bahan pengawet. Sangat aman untuk dikonsumsi anak-anak.
-
Batik Jogja
Harga : Rp50.000,-an
Salah satu yang bisa dijadikan oleh-oleh khas dari Jogja dan harganya yang murah selain makanan adalah kain batik khas Jogja. Batik Jogja memiliki perbedaan dengan batik lainnya, adapun perbedaan yang sangat mendasar yaitu dari warna yang digunakan. Terdapat 2 warna dasar yang sering digunakan taitu warna putih dan warna coklat soga agak kehitaman.
Selain warna, motif yang dimiliki khas Jogja juga berbeda dengan batik lainnya, memeraka memiliki motif khas sendiri yaitu simbol falsafah Hindhu Jawa. Kain batik bisa menjadi varian oleh-oleh yang sangat cocok untuk oleh-oleh sanak saudara selain makanan nih.
-
Geplak
Harga : Rp16.000,-an
Jajanan atau kuliner yang satu ini juga banyak digemari oleh para wisatawan. Bentuk makanan ini sangat unik, yaitu bulat yang tidak beraturan. Makanan ini terbuat dari irisan kelapa yang lalu dimasak dengan gula. Warna dari makanan ini bervarian, sehingga menjadikannya semakin menarik untuk dicicipi.
Untuk membeli geplak ini dengan rasa yang paling enak, Anda bisa langsung ke daerah bantul yang ada di jalan Wahid Hasyim. Di sini ada satu toko yang sangat terkenal menjual geplak.
Itulah dia ketiga oleh-oleh khas jogja dan harganya yang cukup murah untuk dibawa pulang. Simak juga, Cari Tempat Wisata Jogja Seperti Luar Negeri? Datang Saja ke Langlang Buana di Hargobinangun.