Jalan-jalan ke kota Bogor tak lengkap jika Anda tidak mencicipi berbagai kuliner Bogor yang khas, juga tak lengkap jika Anda tidak membawa pulang sebagai oleh-oleh. Bogor kaya akan camilan-camilan enak yang sangat cocok jika Anda ingin membawanya. Berikut ini berbagai oleh-oleh khas Bogor kekinian yang cocok untuk Anda bawa pulang.
Berbagai pilihan oleh-oleh khas Bogor kekinian yang cocok untuk Anda bawa pulang
-
Bolu Lapis Sangkuriang
Kue ini menjadi salah satu cara baru untuk menikmati talas. Kue berbahan dasar talas dan tepung ini menjadi primadona oleh-oleh khas Bogor. Bolu ini terkenal dengan warna kuning dan ungu dengan berbagai macam rasa, ada keju, choco chip hingga rainbow chip.
Pergilah ke Jalan Raya Sholeh Iskandar, tepatnya di depan Yogya Department Store dan Anda dapat menemui penjual bolu ini. Dengan mengeluarkan uang sebesar Rp 25.000, Anda sudah bisa membawa pulang satu kotak bolu ini.
-
Spikoe Roll
Kue ini berupa bolu lembut bertekstur padat dipadukan dengan isian lalu di roll. Menariknya, meskipun padat tapi rasa Spikoe Roll tetap lembut dan tidak bikin seret di kerongkongan saat dimakan.
Ada banyak varian rasa Spikoe Roll Jumbo yang bisa Anda pilih, dari mulai Keju Cranberry, Nougat Nutella, Srikaya Durian, Original Nougat, Ovomaltine, hingga Skippy. Untuk harga tidak terlalu mahal, sekitar Rp 35.000,- s/d Rp 40.000,- per box-nya (berisi 5 potong Spikoe Roll)
-
Bika Bogor Talubi
Biasanya, bikang atau yang sering disebut bika dikenal sebagai salah satu oleh-oleh asal Medan. Namun, di Bogor pun Anda juga bisa menemukan oleh-oleh serupa dengan rasa tak kalah lezat. Hal yang membedakan bika Bogor dari bika medan adalah bahan utamanya, yakni umbi talas.
Bika Bogor terkenal di kota ini adalah Bika Bogor Talubi yang memiliki tekstur lembut dengan beragam pilihan rasa. Beberapa di antaranya adalah talas, cokelat, coco pandan, nangka, dan green tea. Satu kotak Bika Bogor Talubi dijual dengan harga sekitar Rp 35.000. Tak hanya memiliki rasa yang lezat, bika yang bisa ditemukan di Jalan Raya Pajajaran No 20M ini juga aman untuk Anda konsumsi karena bebas dari bahan pengawet.
Itulah 3 pilihan oleh-oleh khas Bogor kekinian yang cocok untuk Anda bawa pulang. Simak juga 5 curug terindah di Bogor yang cocok untuk segarkan tubuh dan pikiran.