Djawanews.com – Anggota DPRD DKI Jakarta sekaligus mantan penyanyi cilik Tina Toon sedang mendapat sorotan di media sosial. Hal itu terjadi karena beredar sebuah video di platform TikTok yang berisi kumpulan foto selfienya saat bertugas sebagai anggota dewan.
Gara-gara video tersebut Tina Toon dianggap makan gaji buta karena lebih sering terlihat selfie dibanding bekerja. Menanggapi hal tersebut, Tina Toon tak tinggal diam. Ia membuat klarifikasi dengan mengunggahan video di Instagram pribadinya, tinatoon101.
Gadis dengan nama asli Agustina Hermanto itu memang tak membantah kerap selfie di lingkungan perkantoran DPRD DKI Jakarta. Namun ia melakukan hal tersebut bukan saat rapat. Justru aktivitas tersebut ia lakukan untuk kepentingan dokumentasi kinerjanya.
“Jadi di tiktok lagi ramai, ada yang post aku selfie-selfie pas rapat dan captionnya seolah kerjaan gue di DPRD selfie doang," kata Tina Toon dalam keterangannya, Rabu (7/10/2020).
Ia menjelaskan bahwa di aplikasi TikTok Tina jarang mengunggah foto atau videonya saat bekerja. Aplikasi tersebut ia gunakan untuk sekadar hiburan saja.
"First memang di TikTok aku hampir enggak pernah upload tentang kerjaan banyakan di IG, di TikTok itu seru-seruan, dance dan lain-lain,” tambahnya.
Meski demikian, Tina mengaku mengerti kenapa ia disorot lantaran foto selfie miliknya karena melihat kondisi politik yang saat ini sedang panas.
“Mungkin karena situasi politik yang lagi panas dan mungkin karena aku wakil masyarakat yang main TikTok juga jadi diserang habis,” ungkapnya.
Lewat video yang sama, Tina menjelaskan bahwa dirinya tak ada sangkut pautnya dengan pengesahan UU Ciptaker karena ia hanya bertugas sebagai DPRD DKI Jakarta, bukan DPR RI.
"Banyak yang kira aku di Senayan (DPR RI) padahal di Kebon Sirih, guys (DPRD). Kalau DPR RI itu yang ngesahin Undang-Undang kalau DPRD itu produk hukumnya Perda cakupan pemerintah Provinsi DKI Jakarta,” tegas Tina lagi.
Tina menegaskan bahwa dirinya tak merasa bersalah lantaran banyak netizen yang membully. Menurutnya, yang terpenting adalah kepuasan masyarkat yang saat ini ia wakili.
“Tapi klo pun pada bully gapapa yg penting msy Jakarta khususnya Jakut (klp gdg , cilincing , koja) merasakan dampaknya,” jelas pelantun tembang Bolo-bolo itu.
Hingga saat ini, video klarifikasi Tina Toon telah ditonton sebanyak 68 ribu lebih. Untuk mendapatkan informasi mengenai artis dan kabar infotainment lain, kunjungi situs resmi Warta Harian Nasional Djawanews. Anda juga bisa mengikuti kami melalui akun media sosial Instagram @djawanewscom dan melalui aplikasi Babe. Hubungi kami untuk membagikan foto, video, artikel, dan berita lainnya.