Tinggal di rumah selama masa pandemi ini sangatlah membosankan. Banyak orang yang menghabiskan waktu di rumah dengan masak-masak, membuat video Tik-Tok hingga menonton film. Bagi Anda penggemar berat Jackie Chan tak ada salahnya untuk menonton maraton beberapa rekomendasi film yang dibintangi oleh Jackie Chan. apa saja filmnya? Berikut ulasannya.
Daftar Film yang Dibintangi Jackie Chan
The Karate Kid
Pastinya Anda sudah tidak asing lagi dengan film yang satu ini, sebab The Karate Kid seringkali tayang di stasiun televisi nasional beberapa kali. Film ini dibintangi oleh Jaden Smith, Jackie Chan, Wenwen Han, Zhenwei Wang, dan Taraji P Henson ini masuk dalam film box office dengan mengantongi pendapatan sekitar US$ 359 juta.
The Karate Kid menceritakan tentang kehidupan Dre Parker dan ibunya yang pindah ke Beijing dari Detroit. Di sana Dre Parker bertemu dengan anak perempuan dan jatuh cinta pada pandangan pertama. Jika Anda pensaran, cobalah untuk menontonnya saat senggang ya.
The Foreigner
Film yang dibintangi Jackie Chan yang kedua adalah The Foreigner. Sama seperti The Karate Kid, The Foreigner juga masuk dalam jajaran film box office dengan pendapatan yang tak kalah fantastis yaitu sekitar US$ 145.4. Sinopsisnya Ngoc Minh Quan merupakan mantan tentara pasukan operasi khusus perang Vietnam yang sekarang mengelola restoran Cina.
Quan memiliki seorang putri, akan tetapi anak perempuannya tersebut meninggal dunia akibat pemboman para teroris dan Quan mulai mencari para teroris tersebut yang menamakan dirinya IRA Otentik.
Blending Steel
Berikutnya adalah Bleending Steel. Film yang tayang pada tahun 2017 ini mencatatkan pendapatan sekitar US$ 49 dan merupakan salah satu film Jackie Chan terbaik. Meskipun tak selaris dua film di atas, namun Blending Steel juga menarik untuk ditonton. Lin Dong, agen khusus Hong Kong sekaligus ayah tunggal, ia harus menyelamatkan anak semata wayangnya dari musuh yang berwujud monster dengan kekuatan super. Anak Lin Dong ikut terseret dalam kasus ini karena hasil penemuan biokimia yang ada dalam tubuhnya.
Chinese Zodiac
Dalam film ini menceritakan bahwa Jackie Chan dan timnya memulai pencarian global untuk menemukan harta karun berupa satu set kepala perunggu zodiac Cina yang dicuri dari istana Beijing pada abad ke-19. Film ini sangat menarik di tonton saat akhir pekan bersama keluarga tercinta.
Nah itulah beberapa daftar film yang dibintangi Jackie Chan yang bisa dijadikan rekomendasi.