Djawanews.com – Ketampanan dan keahlian memasak yang dimiliki Chef Juna membuatnya banyak digemari oleh kaum hawa di Indonesia. Namun siapa sangka, di balik ketampanannya itu Chef Juna berstatus sebagai seorang duda.
Informasi tersebut ia sampaikan saat menjadi bintang tamu di Podcast Deddy Corbuzier. Pria 45 tahun itu sempat menceritakan kisah hidupnya yang sudah menikah pada 2009 silam.
Chef yang juga terkenal galak itu mengatakan bahwa ia pernah menikah dengan seorang wanita berkewarganegaraan Amerika Serikat. Namun 2 tahun setelah menikah, mereka memutuskan untuk bercerai karena merasa tak cocok.
Mantan istrinya sendiri adalah seorang wanita karier yang bekerja di salah satu rumah sakit kanker terbesar di dunia.
"Dia kerja buat cancer hospital number one the worlds. Dia jam setengah lima harus udah di hospital, jam enam sore udah pulang, jam delapan malam udah tidur. Nah gua baru pulang jam satu pagi. Jam delapan pagi gua baru bangun, nggak pernah ketemu akhirnya kita divorce (cerai) baik-baik. And we still friends," jelas Chef Juna.
Chef Juna juga menjelaskan bahwa mereka baru berencana memiliki momongan saat masih bersama mantan istrinya. Keduanya baru merencanakan punya anak setelah dua tahun menikah.
"Waktu itu kita baru rencana. Jadi kalau sama bule kan beda sama orang Indonesia. Kalau orang Indonesia kita nikah kan harus langsung punya anak. Nah ini jadi kita nikah ya sebelum nikah udah janjian, pokoknya dua tahun atau dua tahun setengah kita nggak mau punya anak dulu. Kita mau honeymoon," jelasnya.
Sayangnya saat usia pernikahannya belum genap dua tahun mereka telah bercerai lebih dulu, sehingga rencana mereka gagal.
"Bener kejadian tuh. Nggak taunya baru mau dua tahun udahan haha," tambah Chef Juna.
Untuk mendapatkan informasi tentang Chef Juna dan berita infotainment lainnya, kunjungi situs resmi Warta Harian Nasional Djawanews. Anda juga bisa mengikuti kami melalui akun media sosial Instagram @djawanewscom dan melalui aplikasi Babe. Hubungi kami untuk membagikan foto, video, artikel, dan berita lainnya.