Di tengah populernya Lagu Ice Cream Blackpink Feat Selena Gomez, lagu lawas masih menjadi pilihan banyak orang. Saat ini terdapat aplikasi streaming musik yang menyediakan berbagai lagu TOP dari beberapa negara termasuk lagu lawas dari Tanah Air.
Selain genre rock, musik genre pop memiliki banyak penggemar. Di Tanah Air sendiri terdapat banyak lagu lawas beraliran pop yang siap menemani kamu di saat sendirian. Lalu apa saja lagu lawas dengan aliran pop? Yuk simak pembahasannya berikut ini.
Daftar Pilihan Lagu Lawas POP Cocok untuk Menemani Kamu Ketika Sendirian
Surat Cinta – Vina Panduwinata
Bagi generasi tahun 80-an pastinya sudah tidak asing dengan lagu ini yakni Surat Cinta yang dinyanyikan oleh Vina Panduwinata. Lagu lawas pop ini sangat populer dan cocok untuk menemani kamu ketika sedang sendirian.
Lagu Surat Cinta mengisahkan mengenai sepasang kekasih yang saling melepas rindu lewat surat. Tahun 1980-an memang belum ada teknologi secanggih seperti saat ini seperti aplikasi WA maupun medsos lainnya.
Bintang Kehidupan – Nike Ardilla
Lagu lawas pop terbaik berikutnya ada Bintang Kehidupan yang dulunya dinyanyikan oleh mendiang Nike Ardilla tahun 1989 lalu. Dulunya lagu ini berhasil meraih kesuksesan di pasar musik Tanah Air serta Asia Tenggara. Hebatnya album lagu ini berhasil mendapatkan penghargaan dari BASF Award pada tahun 1990 sebagai Best Selling ROCK Album.
Banyak penghargaan bergengsi yang berhasil diraih oleh mendiang Nike Ardilla kala itu. Namun penyanyi bertalenta tersebut meninggal dunia pada 19 Maret 1995 akibat kecelakaan mobil yang dikendarainya. Meski begitu sampai sekarang ini karya-karyanya masih sangat populer dan tetap abadi.
Tenda Biru – Desy Ratnasari
Berikutnya ada lagu pop berjudul Tenda Biru yang dinyanyikan oleh Desy Ratnasari tahun 1996 lalu. Dengan lagu berjudul Tenda Biru ini membuat nama Desy Ratnasari semakin banyak dikenal di kancah hiburan musik. Padalah Desy Ratnsari terkenal sebagai aktris dan pemain film.
Sampai saat ini banyak film yang telah dibintangi aktris dan penyanyi itu. Kini Desy Ratnasari tengah sibuk sebagai anggota DPR dari partai PAN (Partai Amanat Nasional). Meski begitu lagu Tenda Biru tetap sangat cocok untuk menemani kamu di saat sedang sendiri.
Untuk daftar lawas pop lainnya yang bisa kamu dengerin saat sedang sendiri diantaranya:
- Andaikan Kau Datang dinyanyikan Koes Plus
- Kemesraan dinyanyikan Iwan Fals feat Rafika Duri
- Tak Ingin Sendiri dinyanyikan Dian Piesesha
- Jangan Ada Dusta di Antara Kita dinyanyikan Broery Marantika
- Kucari Jalan Terbaik dinyanyikan Pance Pondaag
- Panggung Sandiwara dinyanyikan God Bless
- Ku Tak Bisa dinyanyikan Grup Band Slank
Itulah tadi pembahasan mengenai beberapa lagu lawas beraliran pop yang sangat cocok untuk menemani kamu di saat sedang sendiri.