Selama di rumah saja akibat pandemi virus corona, kamu bisa melakukan banyak hal agar tidak bosan. Contohnya menonton Drama Korea Action maupun drama Korea bergenre komedi. Serial komedi drama Korea tidak hanya mempunyai jalan cerita ringan, tetapi juga dipenuhi adegan lucu yang bisa membuat penontonnya tertawa. Lalu apa saja drama Korea genre komedi? Ketahui jawabannya di bawah ini!
4 Deretan Drama Korea Komedi Terlucu Cocok untuk Hiburan Saat di Rumah
Strong Woman Do Bong Soon merupakan salah satu drama Korea bergenre Komedi yang bisa kamu tonton selama di rumah saja. Drama Korea ini menceritakan tentang seorang perempuan bernama Boong Soon (diperankan oleh Park Bo Young) yang mempunyai kekuatan super.
Sampai suatu ketika dirinya bertemu dengan seorang bos perusahaan pengembang video game bernama Ahn Min-Hyuk (diperankan oleh Park Hyun Sik). Mengetahui bahwa Boong Soon mempunyai kekuatan super, Min-Hyuk meminta perempuan tersebut untuk melindunginya dari ancaman kriminal.
- Welcome to Waikiki Series
Drama Korea komedi terlucu berikutnya ada Welcome to Waikiki Series. Drama Korea ini memiliki alur cerita yang ringan dan memiliki banyak adegan lucu dan konyol yang dapat menghibur para penonton.
Serial drama Korea ini menceritakan tiga laki-laki yang telah bersahabat lama. Mereka bersama mengelola penginapan kecil yang diberi nama Waikiki.
Setiap pemain memiliki karakter yang berbeda-beda. Welcome to Waikiki Series diperankan oleh Jung in-sun, Song Seung-won, Lee Yi-kyung, dan Kim Jung-hyun.
- My Girlfriend Is a Gumiho
Berikutnya ada My Girlfriend Is a Gumiho yang tidak kalah lucu dengan drama Korea komedi di atas. Drama ini menceritakan tentang Cha Dae-woong yang ingin menjadi bintang laga terkenal seperti Jackie Chan.
Sampai suatu saat ia pergi ke kuil tua dan disanalah dia bertemu dengan Gumiho yang merupakan makhluk berwujud asli rubah ekor sembilan. Awalnya pria tersebut tidak mengetahui identitas perempuan tersebut yang tak lain jelmaan dari rubah ekor sembilan. Banyak adegan konyol dan romantis pada drama ini, tertarik menontonnya?
- Marriage Not Dating
Drama komedi ini menceritakan seorang ahli bedah plastik Gong Ki Tae yang tidak ingin menikah. Ia mendapatkan tekanan dari pihak keluarga untuk segera menikah. Sampai suatu ketika ia merencanakan memperkenalkan perempuan bernama Joo Jang Mi pada orangtuanya.
Joo Jang Mi pun berpura pura menjadi pacar dari Ki Tae dan dirinya yakin bahwa keluarga Ki Tae tidak menyetujuinya. Namun justru kebalikannya keluarga pihak Ki Tae menerima Jang Mi, dan dari sini mereka mulai membuat suatu hal agar pihak keluarga Ki Tae tidak menyetujuinya. Banyak adegan lucu dengan jalan cerita ringan yang membuat drama ini menarik untuk ditonton.
Itulah tadi pembahasan mengenai 4 deretan drama Korea komedi terlucu yang bisa kamu tonton. Bagaimana tertarik untuk menonton salah satu drama Korea di atas atau sudah pernah menonton semuanya?