Mungkin sebagai pecinta sepak bola bisa menikmati situs live streaming sepak bola. Sementara untuk acara TV, film drama Korea Selatan, film documenter, konser musik, anime, serial film, dan lainnya bisa dinikmati melalui layanan streaming Netflix baik melalui perangkat smartphone, laptop, Smart TV, maupun PC.
Cukup dengan menghubungkan perangkat kamu dengan internet maka bisa berlangganan Netflix. Lantas bagaimana cara untuk berlangganan layanan Netflix? Yuk simak ulasannya di bawah ini.
Inil Cara Berlangganan Netflix Bagi Kamu yang Suka Nonton Film Online
Untuk kamu yang ingin berlangganan Netflix namun tidak mempunyai kartu kredit, kamu bisa simak dan ikuti langkah di bawah ini :
Langkah Pendaftaran dan Proses Langganan
- Langkah yang pertama buka halaman Netflix atau bisa juga melalui aplikasi yang bisa diunduh di Google Play Store untuk pengguna Android dan Apple Apps Store untuk pengguna iOS.
- Langkah yang kedua masukkan email pada halaman awal, kemudian klik tombol “Mulai”. Setelah itu lanjutkan dengan pengisian password kamu sebagai proses pendaftaran. Untuk aplikasi di smartphone, bisa menekan tombol “Try it Now” yang dibarengi dengan memilih paket berlangganan. Lalu isi lagi email dan password kamu yang telah didaftarkan tadi. (Disini pengguna yang daftar serta berlangganan Netflix untuk pertama kali dilakukan secara bersamaan)
- Disini pengguna bisa memilih empat paket berlangganan yang disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Paket tersebut diantaranya Mobile, Basic, Standart, dan Premium.
- Setelah menentukan paket mana yang diambil, lanjut klik tombol “Continue”
- Langkah berikutnya adalah proses pembayaran. Disini kamu bisa melakukan proses pembayaran untuk berlangganan baik melalui kartu kredit maupun kartu debit dengan logo Visa, Master Card, dan American Express. Bagi kamu yang tidak mempunyai kartu kredit maka bisa menggunakan Bank BTPN dengan produknya Jenius.
Proses Pembayaran dengan Menggunakan Jenius
- Untuk proses pembayaran Netflix menggunakan layanan Jenius, langkah pertama dengan buka aplikasi Jenius terlebih dahulu melalui smartphone
- Langkah yang kedua pilih dan klik ikon logo garis tiga yang terletak di sebelah kiri layar
- Kemudian langkah yang ketiga pilih menu “Card Center”. Berikutnya untuk menjadikan akun Jenius kamu mejadi kartu debit guna membayar Netflix, pilih bagian menu “E-Card”
- Selanjutnya klik bagian “Top Up” dan masukkan saldo sesuai dengan harga paket langganan Netflix yang kamu pilih
- Setelah selesai memasukkan saldo, langkah berikutnya masukkan nama lengkap kamu, nomor kartu Jenius kamu, serta CVV kamu guna pembayaran akun Netflix.
Nah itulah tadi pembahasan lengkap mengenai cara berlangganan Netflix lengkap dengan pembayaran menggunakan Jenius yang merupakan layanan dari Bank BTPN.