Djawanews.com - Musisi Anji ditangkap terkait narkoba oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat. Anji ditangkap di kawasan Cibubu, Jakarta Timur. Polisi berhasil menyita barang bukti berupa ganja.
Jika Anji terjerat terkait narkoba, beda halnya dengan 'kerjaan ganja' milik Mike Tyson. Mike justru jadi tajir melintir karena ganja yang telah menjadi bisnis legal di negaranya.
Mike Tyson bahkan memiliki Tyson Ranch, sebuah kompleks perkebunan ganja. Tyson Ranch juga memiliki hotel, spa, glamping, hingga lazy river.
Tyson Ranch bisa menghasilkan penjualan ganja sebesar 360.000 dollar AS per bulan, setara dengan Rp5,04 miliar. Tyson mulai mendirikan kompleks perkebunan ini pada 2016 lalu di bawah Tyson Holistic Holding.
Sembuhkan Rasa Sakit
Awalnya, Mike Tyson menggunakan ganja untuk sembuhkan rasa sakit. Terlebih setelah dia menjalani operasi, ganja bisa membantu petinju dunia ini menenangkan saraf dan menghilangkan rasa sakit di tubuhnya.
Meski begitu, masih banyak orang yang melihat ganja dan produk turunannya sebagai hal yang buruk.
Dalam memproduksi ganja, Mike Tyson dan perusahaannya benar-benar melakukan standarisasi yang ketat, holistik dan futuristik. Dalam operasionalnya, ia juga mempekerjakan para veteran yang membutuhkan bantuan finansial.
Mike Tyson juga berinvestasi untuk pengembangan dan penelitian ganja ke depannya.
Ia menyebut banyak orang yang membangun kerajaan ganja seperti dirinya hanya demi mendapatkan uang. Namun, ia menampik tuduhan tersebut. Ia menjelaskan telah bermitra dengan petani lokal untuk membantu mereka, memasarkan dan menjual produk.