Djawanews.com – Ari Lasso dinyatakan sembuh dari kanker limfoma yang dideritanya sudah setahun yang lalu. Namun hingga saat ini, penyanyi 50 tahun itu mengaku masih rutin untuk mengecek kondisinya ke rumah sakit.
Menjelang tur 3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso yang dimulai pada Juni mendatang, Ari akan melakukan beberapa kontrol dan tes untuk memastikan kondisinya baik-baik saja.
“Aku kemarin udah kontrol, besok juga kontrol. Nanti sebelum tur aku akan melakukan beberapa tes lagi,” ujar Ari Lasso di kawasan SCBD, Jakarta Selatan.
Dengan kondisinya yang semakin membaik dari hari ke hari, Ari mengaku sudah tidak banyak obat-obatan yang harus ia konsumsi. Sejauh ini, tinggal beberapa obat saja yang masih harus dikonsumsinya.
“Hanya minum obat yang dipersiapkan khusus untuk makan,” katanya.
Ari Lasso juga optimis dengan turnya nanti. Ia yakin kondisinya sudah siap menjalani konser di empat kota. Pasalnya, dari pengalaman konser dengan Dewa beberapa bulan lalu, pelantun Arti Cinta itu merasa tak ada masalah
“Kemarin kan udah terlatih di konser Dewa yang yang lebih berat. Konser Dewa itu kan jauh lebih berat dibandingkan konser Ari Lasso. Kalau lagu Dewa itu kan gaspol nadanya,” pungkas Ari Lasso.
Sebagai informasi, Ari Lasso mengumumkan dirinya menderita kanker limfoma pada September 2021.
Ari Lasso kemudian menjalani kemoterapi selama lima kali dan akhirnya dinyatakan sembuh pada Februari 2022.