Berbicara mengenai anime, para penggemar tentu menginginkan anime kesayangan mereka berakhir dengan happy ending. Meski begitu ada pula penggemar anime yang menginginkan sad ending di episode terakhirnya.
Sad ending bisa diartikan sebagai akhir menyedihkan yang semuanya sudah dipersiapkan oleh creator anime sejak awal.
Anime dengan sad ending bukanlah hal baru lagi yang keberadaannya tidak kalah populer dengan Anime Live Action. Penasaran apa saja anime sad ending terbaik dengan akhir menyedihkan? Ketahui jawabannya di bawah ini!
5 Daftar Anime Sad Ending Terbaik yang Bisa Membuat Kamu Menangis
Anime Shigatsu wa Kimi no Uso merupakan salah satu anime paling populer yang pernah dibuat. Anime ini memiliki alur cerita kompleks dengan akhir yang menyedihkan. Anime ini menceritakan seorang pianis muda bernama Kousel. Mimpinya semua berakhir setelah ibunya meninggal. Bagi pecinta anime dengan sad ending, Shigatsu wa Kimi no Uso wajib ditonton.
Anime Hotaru no Haka sudah tayang puluhan tahun lalu, pertama kali tayang pada 16 April 1988. Meski tergolong sebagai anime lama, tetapi sampai saat ini masih bagus ditonton.
Hotaru no Haka menceritakan tentang kakak beradik bernama Seita dan Setsuko yang keduanya hidup sebatang kara setelah perang dunai II usai.
Mereka harus kehilangan kedua orangtuanya ayah dan ibu. Anime ini memiliki cerita mengharukan dan menyedihkan dimana keduanya harus menjalani hari demi hari penuh tantangan karena banyak penindasan.
- Angel Beats
Berikutnya ada anime Angel Beats yang pasti membuat kamu sedih ketika menontonnya. Ending dari anime ini sukses membuat para penontonnya mengeluarkan air mata. Mungkin bagi kamu yang pernah menonton anime Angel Beats, kamu akan sedih ketika menonton salah satu momen perpisahan antara Kanade dan Yuzuru.
-
Anohana
Tidak lengkap rasanya jika anime Anohana tidak dimasukkan ke dalam daftar anime sad ending favorit. Bagi kamu yang pernah menonton anime ini tentu sangat setuju jika anime Anohana memiliki ending yang menyedihkan. Akhir kisah dari persahabatan anggota bernama Cho Heiwa Buster sukses membuat penontonnya mengeluarkan air mata.
Anime Ansatsu Kyoushitsu juga merupakan anime dengan sad ending yang tidak bisa kamu lewatkan. Mungkin kamu akan tertawa ketika awal-awal menonton anime ini karena terdapat banyak adegan lucu dan konyol. Namun ketika sudah mendekati akhir cerita, kamu tentu akan merasa sedih saat menontonnya.
Pasalnya anime Ansatsu Kyoushitsu memiliki ending menyedihkan dimana guru bernama Koro yang merupakan makhluk asing berbentuk abstrak harus dibunuh para muridnya sendiri. Pasalnya dunia akan rusak jika makhluk tersebut tidak dimusnahkan meski makhluk tersebut tak lain adalah guru kesayangan mereka.
Nah itulah tadi pembahasan mengenai deretan 5 anime sad ending favorit bisa membuat siapa saja yang menontonnya menangis.